Kurniawan, Mahasiswa KPI Memenangkan Liputan 6 SCTV Awards Tahun 2019

Blog Single

 

Barang siapa yang bersungguh-sungguh, akan mendapatkan hasil yang maksimal. Kata-kata tersebut patut diberikan kepada M. Kurniawan Mahasiswa IAIN Kudus Fakultas Dakwah dan Komunikasi Islam Prodi Komunikasi dan Penyiaran Islam, yang  telah memenangkan kompetisi tingkat bergengsi video liputan 6 Awards 2019 SCTV, pada Jum’at (25/05/2019).

Kurniawan mengatakan, bahwa dirinya tidak menyangka ketika namanya menjadi lima pemenang yang berhak ikut di acara Liputan 6 Awards 2019. Karena banyaknya peserta yang mengikuti, ia masih merasa jika tidak bisa lolos dalam kompetisi bergensi tersebut.

“Saat mengetahui informasi tersebut, saya masih belum percaya jika saya masuk lima besar dan diundang di acara Liputan 6 Award 2019,” ungkapnya.

Mengetahui informasi lomba video, lanjutnya, ia segera membuat video yang berdurasi satu menit, bertipe parodi saat presenter liputan 6 sedang menyiarkan berita. Setelah video jadi, harus diupload ke Instagram (IG) @liputan6news, @sctv, dan @videodotcom, dan disertakan juga hastag #SehariBarengLiputan6.

“Saya mengirimkan 2 video dalam kegiatan tersebut dengan akun IG @wawan_mulo. Penilaian dimulai dari tanggal 14-22 Mei 2019,” terang Wawan.

Kabar gembira tersebut mendapat apresiasi positif dari semua civitas akademika IAIN Kudus. Wakil Rektor III, Ihsan mengatakan, turut bahagia mendengar informasi penganugerahan tersebut. Karena mampu membawa nama kampus tingkat nasional dengan kegiatan kreatif dalam membuat video.

Beliau menghimbau kepada seluruh mahasiswa untuk terus belajar, berkarya dan mengukir prestasi. Baik karya, maupun prestasi di bidang akademik yang sesuai pilihan prodi yang digelutinya. “Suatu saat bakat minat yang di gandrungi dan diminati mampu menjadi prestasi tersendiri,” tuturnya.

Tentunya setiap mahasiswa harus terus berlatih dan menempa diri dalam setiap wadah unit kegiatan mahasiswa (UKM) dan medan laga yg diikuti. Bahkan tidak tertutup kemungkinan para mahasiwa terus melaju meniti karya dan prestasinya di luar UKM yang tersedia di internal kampus.

“Hasil pokoknya adalah teruslah berkarya dan berprestasi untuk meraih masa depan lebih baik,” pungkas Wakil Rektor III IAIN Kudus. (Humas IAIN Kudus)

Share this Post1: