Mahasiswa PPL Prodi KPI FDKI IAIN Kudus Ikuti Pembekalan Internal dari DPL Suara Merdeka Kudus

Blog Single

KPI IAIN Kudus - Sejumlah 9 Mahasiswa Prodi Komunikasi dan Penyiaran Islam IAIN Kudus mengikuti pembekalan internal kegiatan Praktik Pengalaman Lapangan (PPL) yang berlangsung di Lt.2  gedung Fakultas Dakwah dan Komunikasi Islam(29/6/2022).

Dalam pembekalan ini, Primi Rohimi selaku Dosen Pembimbing Lapangan di Suara Merdeka Kudus menyampaikan bahwa kegiatan PPL merupakan momentum bagi mahasiswa untuk memaksimalkan potensi ilmu yang telah diperoleh di kampus serta ajang untuk memaksimalkan potensial mahasiswa di ranah prodi itu sendiri.

PPL yang nantinya akan berjalan selama hampir satu bulan, dimulai sejak tanggal 04 Juli 2022 dengan pembukaan secara resmi nantinya dan berakhir pada 29 Juli 2022 dengan ditutup secara resmi. Tidak hanya menyampaikan seputar prospek di lapangan saja, kesempatan ini digunakan pula untuk melihat seberapa besar kemampuan mahasiswa dalam memepersiapkan diri untuk melaksanakan PPL nantinya.

Harapan dari Primi Rohimi agar mahasiswa mampu mengaktualisasikan diri di dunia praktek kerja, serta memaksimalkan potensi yang dimiliki sebagai mahasiswa Komunikasi dan Penyiaran Islam.

"Saya berharap dengan adanya PPL ini, mahasiswa mampu memaksimalkan potensi yang dimiliki karena target lulusan prodi KPI adalah menjadi praktisi komunikasi/penyiaran, analisis komunikasi, praktisi kehumasan, broadcasting, dan Jurnalisme." Tutur Primi Rohimi.

Selain itu, Dosen Pembimbing PPL di Suara Merdeka ini juga berpesan kepada mahasiswa agar selalu mengedepankan sopan santun, selalu kompak satu dengan lainnya dan patuh mengikuti arahan dari pimpinan redaktur Suara Merdeka serta menjaga nama baik kampus di tempat PPL nantinya.

Pada akhir pembekalan internal, Primi Rohimi juga memberikan motivasi kepada mahasiswa bimbingan PPL-nya agar terus berusaha dan belajar meskipun tidak memiliki skill di bidang jurnalis. (Tim Suaraku)

Share this Post1:

Galeri Photo